Rabu, 08 Oktober 2014

the happiness project


dulu, saat saya dan masery berencana menggelar syukuran pernikahan selain dibantu oleh keluarga, kami juga dibantu oleh banyak teman baik untuk mempersiapkan segala sesuatu keperluan hari H. mulai dari menyusun acara, menyempurnakan dekorasi, menyumbang kopi dan senampan kue, meminjamkan infokus, membuatkan souvenir, menyapu halaman setelah resepsi, menjadi orkes musik penggembira bahkan sampai ada yang rela jadi pembawa acara, khusus yang ini si pembawa acara ikhlas banget dandan sendiri, dateng sendiri juga. padahal rumahnya jauh dan acaranya malem banget. kami menyebutnya the power of folks!

bulan kemarin, setelah lebih dari dua tahun usia pernikahan saya dan masery si pembawa acara membawa kabar bahagia mengikuti jejak kami berdua. shelly dan tentu saja calon suaminya, berencana menggelar syukuran pernikahan. karena itu shelly request minta dibuatkan souvenir khas halopagi!, tapi dengan jumlah ratusan dan waktu yang terbatas tentu saja saya tidak bisa menyanggupi. pantang menyerah, beberapa hari kemudian shelly meminta supaya saya bisa membuatkan souvenir untuk gelaran pengajian sebelum acara syukuran pernikahan berlangsung. okelah, deal!

setelah sempat melewati pasang surut mood menjahit, drama demam dua hari karena mastitis, akhirnya jadilah ini, tadaaaaaaaaaa! empat puluh pouch bertabur bunga-bunga untuk souvenir pengajian shelly. ah, semoga acaranya lancar sampai hari H ya shel.. inget, detik-detik menjelang hari H tekanan darah dan emosi biasanya semakin tinggi hahahahaha. tapi percayalah, semua proses persiapan ini nantinya akan terlihat indah sekali kok :D


1 komentar:

  1. Wah kece nie mbak projectnya.. pingin banget bisa jahit.. hiks..

    BalasHapus